PENGELOLAAN ASET DESA BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 6 TAHUN 2014 TENTANG DESA DI DESA LEPPE, KECAMATAN SOROPIA, KABUPATEN KONAWE

Authors

  • Wahyu Prianto Universitas nahdlatul ulama Sulawesi Tenggara
  • Yedi Kusnadi Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara
  • Muhammad Hasyim Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara
  • La Ode Ismail Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara

DOI:

https://doi.org/10.4876/jurdimas.v1i1.99

Keywords:

Undang-Undang, Pengelolaan Aset, Pemerintah Desa

Abstract

Program Pengabdian Kepada Masyarakat ini berjudul “Pengelolaan Aset Desa Berdasarkan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa di Desa Leppe Kecamatan Soropia Kabupaten Konawe”. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada masyarakat terkait pentingnya pengelolaan asset desa. Tahapan kegiatan yang akan dilakukan sebagai berikut: (a) tahap persiapan meliputi: survey; pemantapan dan penentuan lokasi dan sasaran; penyusunan bahan/materi pelatihan, yang meliputi: bahan tayangan, slide powerpoint, (b) tahap pelaksanaan meliputi: (1) Penjelasan terkait pengelolaan asset desa berdasarkan peraturan perundangan-undangan. (2) kegiatan penyuluhan hukum. Metode yang digunakan selama proses kegiatan pengabdian kepada masyarakat meliputi: (a) metode ceramah dipilih untuk memberikan penjelasan langsung tentang materi penyuluhan, (b) metode tanya jawab yang memungkinkan memungkinkan masyarakat menggali pengetahuan sebanyak-banyaknya tentang materi penyuluhan. Hasil kegiatan pengabdian ini menunjukan bahwa dengan adanya penyuluhan hukum dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman hukum masyarakat terkait dengan pentingnya pengelolaan asset desa berdasarkan peraturan perundang-undangan.

Downloads

Published

2023-09-21

How to Cite

Prianto, W., Kusnadi, Y., Hasyim, M., & Ismail, L. O. (2023). PENGELOLAAN ASET DESA BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 6 TAHUN 2014 TENTANG DESA DI DESA LEPPE, KECAMATAN SOROPIA, KABUPATEN KONAWE. JURDIMAS: Jurnal Pengabdian Masyarakat Unusra, 1(1), 18–23. https://doi.org/10.4876/jurdimas.v1i1.99